Dalam kunjungan kerjanya, Menteri Tjahjo disambut Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan dan sempat berkeliling di beberapa tempat pelayanan di polresta.
“Saya kira jajaran Polda Jatim khususnya Polresta Mojokerto ini tanggap. Tanggap pada perintah kapolri, kapolda, dan Presisi karena secara humanis melayani masyarakat,” ujar Tjahjo usai meninjau salah satu layanan di Polresta Mojokerto.
Menurut Tjahjo, tidak salah apabila polres di Jawa Timur layak mendapatkan penghargaan. “Giat semua, sampai hal terkecil, kamar kecil harus sehat,” katanya.
Tjahjo Kumolo sempat melihat langsung pelayanan di Polresta Mojokerto dan mengapresiasi karena ada layanan yang bisa selesai dalam hitungan menit.
“Tadi SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian) dalam hitungan menit sudah selesai melayani masyarakat dengan terbuka dan ramah. Banyak yang dapat penghargaan karena kerja keras,” katanya.
Untuk tetap mempertahankan pelayanan ini, kata dia, harus dibarengi dengan kesehatan jasmani para anggota. Salah satunya harus terhindar dari COVID-19.
Akses Gratis tiap pekan, Majalah Memo digital, e-Book Memo dan e-Course Memo Talenta , via Group WA Klikdisini, atau TELEGRAM Klikdisini